Anda dapat memasukan logo pada invoice Anda. Dalam mengubah logo hanya dapat dilakukan oleh role bertipe owner.
Dalam mengupload logo pada invoice di Paper.id dapat dilakukan dengan 2 cara berikut ini :
1. Akses Menu Setting/Pengaturan.
- Pilih menu Setting/Pengaturan > Perusahaan.
- Setelah itu scroll ke bawah dan terdapat bagian Logo dan Tanda Tangan Dokumen. Klik kotak Unggah Logo. Logo yang diunggah harus sesuai dengan ketentuan yang ada.
- Setelah Unggah Logo di klik, akan memunculkan pop-up untuk memilih logo. Pilih logo yang Anda ingin masukan.
- Setelah logo di pilih, logo akan muncul. Jika ukuran logo tidak sesuai (lebih dari 500x500), maka akan otomatis dicompress menjadi 500x500.
- Anda juga dapat mengubah logo dengan cara arahkan cursor ke logo yang sudah di unggah sebelumnya. Lalu klik Ubah Logo.
- Setelah klik Ubah Logo, maka akan memunculkan pop up untuk memilih logo.
- Setelah logo di pilih, logo akan muncul.
- Anda juga dapat menghapus logo dengan mengklik tanda X.
- Setelah di klik, akan muncul pop-up message. Anda dapat klik Hapus jika sudah yakin untuk menghapus logo.
2. Akses dari Menu Invoice.
- Klik menu Invoice > Invoice Penjualan (Jika ingin menambahkan logo di invoice penjualan). Lalu pilih invoice yang Anda ingin masukan logo. Setelah itu, klik Tindakan > Ubah.
- Lalu Anda dapat mengklik kotak Unggah Logo dan akan memunculkan pop-up untuk memilih logo. Pilih logo yang Anda inginkan.
- Setelah logo di pilih, logo akan muncul. Jika ukuran logo tidak sesuai (lebih dari 500x500), maka akan otomatis dicompress menjadi 500x500.
- Anda juga dapat mengubah logo dengan cara arahkan cursor ke logo yang sudah di unggah sebelumnya. Lalu klik Ubah Logo. Setelah itu, Anda dapat langsung memilih logo yang diinginkan.
- Lalu Anda dapat scroll ke bawah dan klik Simpan Invoice.
Implikasi
Jika Anda mengupload logo menggunakan cara yang pertama yaitu dari menu Pengaturan Perusahaan maka logo akan muncul pada semua invoice yang Anda buat. Namun jika Anda mengupload logo menggunakan cara kedua, yakni dari menu Invoice, maka logo hanya akan muncul pada invoice tertentu saja. Tergantung Anda mengupload logo dari invoice yang mana.
What’s next?
Related Articles
Komentar
0 komentar
Harap masuk untuk memberikan komentar.