Saat ini paper id telah memiliki fitur yaitu Correctness yang fungsinya melihat kecocokan antara 2 dokumen untuk mengecek informasi order dan invoice apakah sudah sesuai atau belum, maka correctness akan membandingkan kuantitas produk per SKU dan menunjukan status kecocokannya.
Berikut adalah cara melihat kecocokan antar dokumen :
- User bisa melihat "kecocokan antar dokumen" pada docflow side pane,jika telah cocok akan bertanda hijau "Sudah Cocok" dan jika belum akan bertanda merah "Belum Cocok"
- Kemudian jika Anda ingin melihat status yang belum cocok tersebut Anda dapat mengklik untuk melihat detil kecocokan antar dokumen, Jika data yang dibuatkan telah cocok, Anda dapat mengklik "Tandai Sudah Cocok"
- Kalau diklik akan membuka pop up "Alasan Menandai Sudah Cocok" dan Anda bisa mengetik alasannya Kemudian Simpan.
- Setelah melakukan proses simpan, maka dokumen terhubung tersebut akan berubah status menjadi cocok, dan jika di klik maka Anda bisa melihat status "ditandai sudah lengkap", oleh siapa pada tanggal berapa dan alasannya. Jika ingin diubah alasannya bisa klik ubah dan jika ingin mengembalikan ke belum cocok dapat klik "kembalikan ke belum cocok"
Implikasi
Sudah Cocok : syarat kelengkapan antar dokumen sudah cocok (Nama dan Kuantitas Produk Sesuai)
Belum Cocok : syarat kelengkapan antar dokumen belum cocok, terdapat isi dokumen yang berbeda dengan isi dokumen lain yang terhubung (Nama dan Kuantitas Produk tidak sesuai)
Komentar
0 komentar
Harap masuk untuk memberikan komentar.